Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lengkap - Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA

Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA - Adik adik dimana saja berada, apa kabar? semoga dalam keadaan sehat selalu. Nah pada kesempatan yang baik ini kakak ingin membagikan kepada adik adik mengenai soal yang sudah disusun yaitu soal tentang materi Sistem Reproduksi Manusia yang tentunya diambil dari mata pelajaran Biologi untuk adik adik yang duduk dibangku kelas XI SMA/MA soal ini juga dilengkapi dengan kunci jawaban yang berjumlah sekitar 50 soal. Semoga bermanfaat yah.

Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA
Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA

Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA

Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA - Bagi sahabat rumpunnews dimana saja berada yang ingin sekali mempelajari Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA ini, adik adik bisa menguduh materi ini di rumpunnews dalam bentuk file doc. Berikut ini adalah rincian Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA SELAMAT MENGUNDUH YAA..


PETUNJUK UMUM
1. Tulis namamu di sudut kanan atas
2. Bacalah setiap soal dengan teliti.
3. Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah.
4. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan pada pengawas.

Pilihlah jawaban yang tepat !


Pilihan ganda

1. Pernyataan yang menunjukkan perbedaan spermatogenesis dan oogenesis: 

2. Pernyataan di bawah ini berkaitan dengan masa-masa reproduksi pada wanita, kecuali… 
A. Menstruasi terjadi karena tidak terjadi peristiwa pebuahan 
B. Kadar progresteron tinggi pada rahim mengjhambat mentruasi 
C. Wanita hamil, payudaranya tampak lebih mengembang, hal ini karena pengaruh progesterone dan estrogen  
D. Kadar progesterone menurun, mentruasi pun terjadi kembali 
E. Pada saat hamil,mentruasi terjadi secara tidak teratur 

3. Epididimis merupakan saluran pada alat reproduksi laki-laki yang berfungsi untuk.... 
A. Mengaktifkan sperma 
B. Menampung sperma 
C. Menggerakkan sperma ke luar 
D. Menyimpan dan mengaktifkan sperma 
E. Menyimpan dan mematangkan sperma 
 
4. Pada proses pembentukan sel gamet, kromosom 2n dapat di temukan pada tahap proleferasi…. 
A. Spermatogonium   
B. Oogonium 
C. Oosit   
D. Spermatid 
E. Ovum  
 
5. Berikut ini diagram siklus menteruasi Dari skema peranan horman diatas, pembuahan paling tepat terjadi pada saat… 

A. Polikel masak 
B. Kadar extrogen tinggi 
C. Pembentukan progesterone 
D. Pembentukan FSH  
E. Terbentuknya folikel 

6. Perhatikan gambar organ reproduksi wanita disamping. Fungsi organ P adalah…. 

A. Tempat berlangsungnya oogenesis 
B. Tempat berlangsung peristiwa fertilisasi 
C. Tempat pertumbuhan dan perkembangan embrio 
D. Tempat nemempelnya plasenta 
E. Sebagai jalan keluar bayi pada saat di lahirkan 

7. Pembelahan miosis II terhadap oosit sekunder pada oogenesis menghasilkan 
A. Satu polosit sekunder & satu ootid   
B. Dua polosit sekunder 
C. Dua ootid   
D. Tiga polosit dan satu ovum 
E. Satu ootid satu ovum 
 
8. Hubungan estrogen dengan proses ovulasi  adalah… 
A. Merangsang hipofisis untuk mengekskresi FSH yang akan menyebaakan folikel pecah 
B. Meransang hipofisis untuk mengekskresi LH yang menyebabkan folikel pecah  
C. Merangsang hipofisis unuk menghasilkan LH sehingga folikel pecah 
D. Menyebabkan korpus luteum untuk menghasilkan progestron yang akan menyebabkan folekul pecah 
E. Merangsang folikel untuk menhasilkan progesteron yang tinggi sehingga folikel pecah 
 
9. Bagian yang berfungsi untuk tempat pengeluaran zat makanan, O2, CO, dan    zat sisa antara ibu dan janin adalah….  
A. Plasenta                     
B. Kuning telur  
C. Tali pusat                     
D. Korion  
E. Air ketuban 

10. Kelainan pada saluran reproduksi dinamakan endometeiosis apabila ada .... 
A. Kanker pada rahim 
B. Jaringan endometrium di dalam rahim 
C. Kista pada endometrium 
D. Jaringan endometrium di luar rahim 
E. Tumor pada rahim 
 
Kunci Jawaban Evaluasi 
 
1.  A 
2. E 
3. E 
4. B 
5. A 
6. A 
7. A 
8. C 
9. C 
10. D 

Bagian kedua

1. Pada manusia, pembentukan sperma dinamakan ....
a. ovulasi
b. oogenesis
c. meiosis
d. spermatogenesis
e. mitosis

2. Testis dan kelenjar kelamin jantan mempunyai fungsi untuk memproduksi ....
a. sperma dan hormon
b. sperma dan enzim
c. hormon dan enzim
d. air seni dan sperma
e. enzim dan air seni

3. Pada wanita, awal kehamilannya ditandai dengan terjadinya....
a. implantasi blastosit di dinding rahim
b. fertilisasi sperma dan ovum
c. implantasi zigot di dinding rahim
d. menempelnya zigot di tubuh Fallopi
e. menempelnya zigot di ovarium
4. Bayi atau janin yang berada dalam rahim akan terlindung dari bahaya guncangan oleh ....
a. tali pusar yang menghubungkan plasenta dan janin
b. dinding amnion
c. air ketubaan yang diproduksi oleh tembuni
d. dinding korion
e. air ketubaan yang diproduksi oleh amnion

5. Pada ovarium, proses pertumbuhan folikel dipacu oleh ...
a. hormon progesteron
b. FSH
c. LTH
d. LH
e. hormon estrogen

6. Ovulasi yaitu ....
a. pergerakan sel telur dalam saluran tuba Fallopi
b. pembuahan sel telur oleh sperma
c. pelepasan sel telur dari ovarium
d. pembentukan sel telur oleh folikel
e. pembentukan folikel awal

7. Pematangan sel telur dalam folikel sangat dipengaruhi oleh ....
a. hormon progesteron
b. FSH
c. LTH
d. LH
e. hormon estrogen

8. Pemberian pil KB bertujuan untuk ....
a. mematikan sel sperma di dalam saluran reproduksi wanita
b. menghambat pertumbuhan embrio dalam rahim
c. mempercepat terjadinya ovulasi
d. menghambat terjadinya ovulasi
e. membunuh sel telur yang telah dibuahi

9. Janin yang ada dalam rahim ibu mendapatkan makanan dari ....
a. cadangan makanan yang tersimpan dalam plasenta
b. darah ibu secara langsung
c. darah ibu melalui perantara tembuni
d. darah ibu melalui proses difusi langsung
e. cadangan makanan yang terdapat dalam telur

10. Berikut ini merupakan pernyataan tentang ASI yang tidak benar yaitu ...
a. kolostrum mempunyai fungsi untuk mempersiapkan saluran pencernaan bayi
b. terdapat antibodi untuk melindungi bayi dari virus, bakteri, dan jamur patogen
c. mempunyai kadar laktosa tinggi
d. mempunyai kandungan gizi lengkap
e. kolostrum dapat dihasilkan setelah 30 hari pertama setelah persalinan

Baca juga - Soal Bioproses

11. Energi untuk gerak sperma diproduksi oleh mitokondria yang ada pada bagian .... sperma
a. ekor
b. kepala
c. badan
d. akrosom
e. flagela

12. Kelainan pada saluran reproduksi dinamakan endometeiosis apabila ada ....
a. kanker pada rahim
b. jaringan endometrium di dalam rahim
c. kista pada endometrium
d. jaringan endometrium di luar rahim
e. tumor pada rahim

13. Perhatikan gambar oogenesis di bawah ini
Ootid yang mempunyai kromosom haploid (n) yaitu nomor ….
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
14. Kromosom yang menentukan jenis kelamin bayi dinamakan ...
a. gonad
b. somatik
c. germinal
d. autosom
e. gonosom

15. Perhatikan gambar berikut.
Kolom X, Y, dan Z yang benar yaitu ….
a. sporofit, sel telur, sperma
b. sperma, sel telur, protalium
c. protalium, sperma, sel telur
d. protalium, sel telur, sperma
e. sel telur, sperma, protalium

16. Perhatikan gambar bunga di bawah inI!
Benang sari pada bunga ditunjukan nomor ...
a. 5
b. 1
c. 3
d. 2
e. 4

Baca juga - Soal Jaringan Hewan

17. Berikut ini data alat reproduksi wanita :
1) Vulva
2) Infundibulum
3) Vagina
4) Uterus
5) Ovarium
6) Tuba faloppi
Berdasarkan data tersebut, maka urutan jalannya sel telur sampai pembuahan dan embrio yaitu ....
a. 5-2-6-4
b. 2-1-3-4
c. 1-3-4-5
d. 2-4-5-6
e. 3-4-6-2

18. Pada makhluk hidup, cara perkembangbiakan yang terjadi tanpa melalui perkawinan dinamakan perkembangbiakan secara…
a. vegetatif
b. penyerbukan
c. generatif
d. pembuahan
e. bertunas

19. Organ yang memproduksi sel sperma yaitu…
a. ginjal
b. indung telur
c. testis
d. kandung kemih
e. penis

20. Jumlah darah yang dikeluarkan wanita selama haid yaitu ...
a. 10-30 liter
b. 10-30 ml
c. 30-100 ml
d. 30-80 ml
e. 30-80 liter

21. Berikut ini yang termasuk proses penyerbukan yang dibantu oleh tangan manusia yaitu.....
a. humanogami
b. zoogami
c. anemogami
d. antropogami
e. konamigami
22. Kemampuan suatu organisme dalam membentuk tubuh yang sempurna dari bagian tubuh yang terpisah dinamakan dengan...
a. evolusi
b. bertunas
c. regenerasi
d. membelah diri
e. mimikri

23. Makhluk hidup berkembang biak dengan tujuan untuk ....
a. Bertambah dewasa
b. berevolusi
c. melestarikan spesiesnya
d. menyalurkan birahi
e. menambah aktivitas

24. Testis yaitu alat kelamin jantan pada mamalia. Testis dapat menghasilkan ....
a. Sperma dan urine
b. Air seni dan sperma
c. Sperma dan hormon
d. Air seni, sperma, dan hormon
e. Sperma, hormon, dan enzim

25. Lapisan ektoderm yang terbentuk pada fase gastrula, pada tahap selanjutnya mengalami diferensiasi menjadi ….
a. Jaringan ikat dan alat reproduksi
b. Otot dan rangka
c. Usus dan hati
d. Kulit dan sistem saraf
e. Kulit dan otot

26. Pada manusia, setelah telur dibuahi oleh sperma kemudian terbentuklah zigot yang akan berkembang secara bertahap melalui beberapa tahapan. Proses yang terjadi pada fase gastrulasi yaitu ....
a. Pembentukan jaringan berbentuk seperti bola padat yang mempunyai kutub berbeda.
b. Pembelahan sel terus menerus sehingga terbentuk massa sel berbentuk seperti bola.
c. Pembentukan massa sel yang berbeda-beda sehingga terbentuk 3 lapisan sel yang tidak sama.
d. Pembentukan massa sel seperti bola yang mempunyai rongga berisi cairan.
e. Perubahan mesoderm menjadi bentuk awal sebuah organ.

27. Jenis enzim yang ada dalam kepala sel sperma yaitu ....
a. Lipase
b. Lisosom
c. Akrosom
d. Litik
e. Ptialin
28. Proses bertemunya sel sperma dengan sel telur dinamakan ....
a. Penyerbukan
b. Ereksi
c. Fertilisasi
d. Ejakulasi
e. Diferensiasi

29. Proses implantasi fetus terjadi pada ....
a. Uterus
b. Vagina
c. Rektum
d. Ovarium
e. Tuba fallopii

30. Perkembangan janin terspesialisasi menjadi berbagai organ dinamakan ….
a. Melahirkan
b. Morula
c. Gastrulasi
d. Organogenesis
e. Diferensiasi

31. Suatu proses pelepasan sel telur oleh ovarium dinamakan …
a. Ereksi
b. Oogenesis
c. Ovulasi
d. Spermatogenesis
e. Fertilisasi

32. Nama organ yang mempunyai peran dalam menyampaikan sel-sel sperma ke dalam organ reproduksi wanita yaitu ...
a. Uretra
b. Skrotum
c. Penis
d. Epididimis
e. Tubulus seminiferus


33. Zona pelindung pada sel telur disebut ....
a. Esterogen
b. Endometrium
c. Corona radiata
d. Vas deferens
e. Corpus luteum

34. Proses keluarnya semen dinamakan ....
a. Organegenesis
b. Ereksi
c. Fertilisasi
d. Ejakulasi
e. Diferensiasi

35. Blastula membentuk tiga lapisan, meliputi mesoderm, ektoderm, dan endoderm. Tahap tersebut disebut....
a. Fertilisasi
b. Gastrulasi
c. Implantasi
d. Blastulasi
e. Ereksi

36. Zat-zat berikut ini yang tidak terkandung di dalam ASI adalah ....
a. Karbohidrat
b. Protein
c. Urea
d. Lemak
e. Taurin

37. Setelah dibentuk di tubulus seminifemus, kemudian sperma akan disimpan di tempat penyimpanan yang dinamakan....
a. Skrotum
b. Vas deferens
c. testis
d. Epididimis
e. Uretra

38. Selain menghasilkan ovum, ovarium juga dapat menghasilkan ...
a. hormon insulin dan hormon testoteron
b. hormon testosteron dan hormon esteron
c. hormon progesteron dan hormon esteron
d. hormon insuliin dan hormon esteron
e. hormon prolaktin dan hormon progesteron

39. Pada organ reproduksi pria, urutan jalur yang dilalui sperma yaitu...
a. Testis > uretra > vas diferens > vesikula seminalis
b. Testis > vas diferens > vesika seminalis > uretra
c. Testis > vesika seminalis > vas diferens, uretra
d. Testis > vas diferens > uretra > vesika seminalis
e. Testis > vesika seminalis > vas diferens > ureter

40. Hormon HCG mempunyai fungsi untuk ...
a. Merangsang proses kehamilan
b. Merangsang corpus luteum agar menghasilkan progesteron dan estrogen
c. Memberi nutrisi pada janin
d. Merangsang pengeluaran air susu
e. Merangsang terjadinya ovulasi

41. Jenis hormon yang merangsang pembentukan ASI yaitu ...
a. Insulin
b. Estrogen
c. Prolaktin
d. Progesteron
e. Testoteron
42. Sel yang mempunyai kromosom haploid (n) pada spermatogenesis yaitu ...
a. spermatid dan spermatisit pimer
b. spermatid dan spermatogonium
c. spermatogenium dan spermatosit sekunder
d. spermatid spermatosit dan sekunder
e. spematosit primer dan sekunder

Kunci Jawaban Soal Sistem Reproduksi Manusia
1 D 9 C 17 A 25 D 33 C 41 D
2 A 10 E 18 A 26 C 34 D 42 E
3 B 11 C 19 C 27 C 35 B
4 E 12 D 20 D 28 C 36 C
5 B 13 D 21 D 29 A 37 D
6 C 14 E 22 C 30 D 38 C<
7 B 15 C 23 C 31 C 39 C
8 D 16 D 24 D 32 E 40 B
 
Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, mudah-mudahan dengan adanya Soal Sistem Reproduksi Manusia Mapel Biologi Kelas 11 SMA/MA ini para siswa akan lebih semangat lagi dalam belajar demi meraih prestasi yang lebih baik. Selamat belajar!! 
#
Soal Sistem Reproduksi Manusia File ini dalam Bentuk .word File Size 74Kb
Diupload oleh www.rumpunnews.com

    Pencarian yang paling banyak dicari
    • soal sistem reproduksi manusia kelas 11
    • soal essay dan jawaban sistem reproduksi pada manusia
    • sistem reproduksi kelas 11
    • soal sistem reproduksi kelas 9 pdf
    • urut-urutan organ reproduksi dari luar ke dalam pada wanita
    • oviduk
    • organ yang berfungsi sebagai tempat pertumbuhan dan perkembangan janin adalah
    sumber II : www.muttaqin.id